Pramuka Jadi Sarana Strategis Bangun Karakter dan Kemandirian Pemuda Kukar

Kukar, KutimHebat.Com — Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kutai Kartanegara (Kukar) menegaskan pentingnya gerakan Pramuka sebagai media pembinaan karakter dan kemandirian generasi muda. Hal ini disampaikan dalam upaya memperkuat peran organisasi kepanduan di tengah masyarakat

Kepala Bidang Kepramukaan Dispora Kukar, Nopan Solihin, menuturkan bahwa kegiatan Pramuka seharusnya tidak hanya bersifat seremonial, melainkan harus menyentuh aspek pembinaan yang lebih substansial.

“Gerakan Pramuka ini sangat strategis, apalagi dalam membentuk karakter pemuda Kukar yang tangguh dan mandiri,” tuturnya, pada senin 12 Mei 2025

Nopan juga menekankan bahwa melalui kegiatan Pramuka, para peserta didik dapat dilatih dalam hal kepemimpinan, disiplin, serta tanggung jawab sosial. Hal tersebut sejalan dengan visi Dispora Kukar untuk menyiapkan generasi muda yang siap menghadapi tantangan zaman.

Dispora Kukar berharap ke depannya, gerakan Pramuka bisa menjadi bagian integral dari pendidikan nonformal di sekolah maupun komunitas, guna memperkuat nilai-nilai kebangsaan, solidaritas, dan kemandirian

Ws

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *